SABANG, channel-indonesia.com – Bertempat di halaman mess dirgantara Ule Balang Komandan Lanud Maimun Saleh Letkol Pnb Dariyanto menyerahkan tali asih kepada prajurit teritorial TNI-POLRI kota Sabang, Kamis (7/10/2021).
Saya mengundang rekan-rekan semua ini para prajurit teritorial TNI-POLRI Se Kota Sabang tidak lain untuk lebih menambah keakraban kita, kekompakan dan persaudaraan kita semua dalam menjalankan tugas.semoga kita semua tetap dalam lindungan Allah SWT, sebenarnya saya sudah lama berkeinginan untuk bersilaturahmi dengan seluruh prajurit teritorial yang ada di Sabang, ya dikarenakan kesibukan ditunda-tunda terus, dan Alhamdulillah saat ini kita bisa berkumpul dengan rekan-rekan semua. Ucap Danlanud Mus.
Dan yang kedua saya disini mewakili Puspotdirga Mabesau akan memberikan tali asih kepada seluruh prajurit teritorial TNI-POLRI se Kota Sabang, Saya harap dalam pemberian tali asih ini, jangan dilihat dari seberapa besarnya, tetapi ini adalah sebuah bentuk untuk kita lebih kompak dan menambah persaudaraan kita dalam melaksanakan tugas.
Dan yang ketiga, kita masih mempunyai tugas yang harus kita laksanakan yaitu tentang vaksinasi Covid-19, ini semua tugas dari para personel teritorial lakukan pendekatan kepada seluruh masyarakat, berikan sosialisasi tentang pentingnya Vaksinasi Covid-19 dan yang paling penting sampaikan kepada seluruh masyarakat Kota Sabang jangan terhasut dengan berita yang tidak jelas, yang memojokkan tentang vaksinasi. saya harap kepada seluruh Babinsa TNI-POLRI ayo kita samakan langkah, seperti saat ini di penyebrangan pelabuhan Balohan telah diberlakukan, yang akan melakukan penyebrangan harus bisa menunjukkan kartu vaksin dan apabila tidak bisa menunjukkan kartu vaksin tidak boleh melakukan penyebrangan.dengan aturan tersebut kita harus tegakkan tidak ada nego-nego apabila ada masyarakat yang tidak bisa menunjukkan kartu vaksin kita harus tegas meskipun itu siapa, kuncinya tetap semangat, Ojo Kendor. Tegas Danlanud Mus.
Dan diakhir penyampaian beberapa motivasi kepada seluruh prajurit teritorial TNI-POLRI, Danlanud Mus menyerahkan sebuah tali asih kepada Babinsa, Babinpotmar, Babinpotdirga dan Babinkamtibmas dan dilanjutkan dengan foto bersama dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan dalam pandemi Covid-19. (Arif)