BONE,channel-indonesia.com– Komandan Kodim 1407/Bone Letkol Inf. Mustamin di dampingi Ketua persit KCK Cabang XXV ny. Prepti R. Mustamin menghadiri acara lepas Sambut pejabat Kapolres Bone yang digelar di halaman Rumah Jabatan Bupati Bone Jl. Petta Ponggawai No.1 Watampone, Minggu (17/11).
Acara lepas sambut Kapolres Bone ini dari pejabat Lama AKBP Muhammad Kadarislam Kasim, S.H.,S.I.K.,M. Si. akan menjabat sebagai Kapolres Pelabuhan Makassar dan untuk Pejabat Kapolres Bone yang baru yaitu AKBP I Made Ary Pradana, S. IK., M. H. yang sebelumnya menjabat Kapolres Mamuju Utara.
Nampak hadir dalam acara lepas sambut tersebut diantarnya Bupati Bone Dr. H. Andi Fahsar Mahdin Padjalang, M. Si., di dampingi Wakil Bupati Bone Drs. H. Ambo Dalle, M. M., Danrem 141/Tp Kolonel Inf. Suwarno S.A.P, forkopimda Kab. Bone.
Hadir pula para Pejabat SKPD, Perwira jajaran Polres Bone, Perwira jajaran kodim 1407 Bone, Camat, serta tamu undangan lainnya.
Mengawali kegiatan acara lepas sambut dalam sambutannya AKBP Muhammad Kadarislam Kasim, S.H.,S.I.K.,M. Si di hadapan seluruh tamu dan undangan menyampaikan selama 2.5 tahun bertugas di bone selalu merasa bahagia karena dukungan penuh dari masyarakat kepada Polres Bone termasuk kompaknya forkopimda Kab. Bone
Di akhir sambutannya AKBP Muhammad Kadarislam yang dalam kesempatan itu di dampingi istri menyampaikan permohonan maaf selama bertugas di Kab. Bone apabila ada kesalahan baik pribadi maupun keluarga.
Bupati Bone, H. Andi Fahsar Mahdin Padjalangi dalam sambutannya menyampaikan banyak terima kasih kepada Kapolres lama, Bapak AKBP Muhammad Kadarislam Kasim, S.H.,S.I.K., M. Si. atas kerja samanya selama bertugas di wilayah Kabupaten Bone.
Pada kesempatan itu, Bupati Bone juga mengucapkan selamat Datang kepada Kapolres Baru Bapak AKBP I Made Ary Pradana, S. I. K., M. H. di Kabupaten Bone, dalam rangka tugas yang baru, dan Pemerintah Kabupaten Bone siap bekerja sama selama bertugas di daerah ini.(Kodim 1407/munir)