Dua Nakes Lanud Maimun Saleh, Sukseskan Serbuan Vaksinasi TNI Serentak Tahap II

Dua Nakes Lanud Maimun Saleh, Sukseskan Serbuan Vaksinasi TNI Serentak Tahap II

SABANG, channel-indonesia.com – Dua personil tenaga kesehatan (Nakes) Lanud Maimun Saleh berkolaborasi dengan Vaksinator Rumkital J.Lilipory, Dinkes Sabang, sukseskan serbuan vaksinasi TNI serentak yang dilaksanakan di rumah sakit Angkatan Laut J.Lilipory Kota Sabang, Sabtu (24/7/2021).

Serbuan Vaksinasi TNI serentak tahap ke II di gelar, yang mana serbuan vaksinasi Covid-19 tahap pertama sudah dilaksanakan pada tanggal 26 Juni bulan yang lalu di Balohan Kota Sabang, dan pelaksanaan serbuan vaksinasi Covid-19 tahap ke II ini direncanakan dengan target 84 orang di gelar di Rumkital J Lilipory.

TNI Kota Sabang bersama instansi pemerintah telah berkomitmen akan mengawal terus pelaksanaan serbuan vaksinasi Covid-19, tidak lain untuk bersama-sama perangi pencegahan penyebaran Covid-19 Khususnya di Kota Sabang, diperkirakan jumlah penduduk di Kota Sabang sekitar 33 ribu. TNI Kota Sabang siap mensukseskan program pemerintah dalam mengatasi pencegahan penyebaran Covid-19. tegas Danlanud Mus Letkol Pnb Dariyanto.

Hari ini dari klinik Lanud Maimun Saleh menurunkan 2 personil Nakes yang akan berkolaborasi dengan Vaksinator yang lain, jumlah vaksinator hari ini dalam serbuan vaksinasi TNI serentak total keselurahan ada 12 Nakes, mudah2han dalam serbuan nantinya berjalan dengan lancar tanpa ada kendala apapun, itu harapan kami, tutur Ps.Kakes Lanud Mus.

Memang kalau kita lihat perkembangan antusiasnya masyarakat Kota Sabang dalam vaksinasi yang telah dilaksanakan, untuk hari ini dengan target 84 orang, saya rasa akan melebihi, karena akhir-akhir ini masyarakat Kota Sabang antusiasnya sangat meningkat. tetapi meskipun melebihi target saya bersama-sama Vaksinator yang lain siap untuk mensukseskan, mengawal, program pemerintah dalam mengatasi pencegahan penyebaran Covid-19 ini, sambungnya.

Tampak hadir dalam pelaksanaan serbuan vaksinasi Covid-19 tahap Ke II dihadiri oleh Komandan Lanal Sabang, Kolonel Laut (P) Ardhi Sunaryo, ST., M.M., Dandim 0112 Sabang, Letkol Czi Istianto S.T., Komandan Lanud Maimun Saleh Letkol Pnb Dariyanto, Palaksa Lanal Sabang, Letkol Laut (KH) Hoesni, S.Ag, Pasintel Lanal Sabang, Mayor Laut (T) Rudi Amirudin. (Arif)

editor

Related Articles