SABANG, channel-indonesia.com – Komandan Lanud Maimun Saleh Letkol Pnb Dariyanto memimpin langsung Pelaksanaan serahterima jabatan ( Sertijab ) Kepala Dinas Logistik berlangsung di ruang Rupat Mako Lanud Maimun Saleh dengan tetap memperhatikan Protkes dalam Pandemi Covid-19, Senin ( 21/6/2021 ).
Pada pelaksanaan serahterima jabatan yang berlangsung di ruang Rupat Mako Lanud Maimun Saleh dihadiri oleh Komandan Lanud Mus diikuti oleh para kadis, perwira, perwakilan Bintara dan Tamtama dengan tetap melaksanakan Protkes.
Dalam upacara serah terima jabatan dari Mayor Kal Wisnu Candra Wijaya kepada Kapten Kal Hendik Suprabowo diawali dengan laporan perwira yang ditunjuk kepada inspektur upacara, penghormatan pasukan dilanjutkan dengan penanda tanganan serahterima jabatan dan laporan resmi dari para kedua pejabat serta dilanjutkan dengan Sambutan dari Komandan Lanud Maimun Saleh.
Pergantian pejabat seperti yang baru saja kita saksikan merupakan hal biasa dilingkungan TNI Angkatan Udara, karena alih tugas dan alih jabatan pada hakekatnya merupakan bagian dari kehidupan organisasi yang dilaksanakan secara terencana, tertib, teratur dan berkesinambungan sesuai dengan kebutuhan organisasi.
Dikesempatan itu pula disampaikan alih tugas dan alih jabatan juga merupakan salah satu bentuk pembinaan personil dengan memberikan tugas baru, yang berarti memberikan tambahan pengalaman dan memperluas cakrawala pandang seorang pejabat dengan harapan agar seorang pejabat mampu memikul tanggung jawab yang lebih besar terhadap tugas-tugas yang dipercayakan oleh pimpinan TNI Angkatan Udara, Tegasnya.
Keberhasilan pelaksanaan tugas Dinas Logistik sangat menentukan terhadap keberhasilan tugas dan tanggung jawab Lanud Maimun Saleh yang kita cintai dan kita banggakan, saya ucapkan selamat atas jabatan baru dan terimakasih serta penghargaan yang setinggi-tingginya atas kepemimpinannya selama menjabat di Lanud Maimun Saleh jerih payah semangat kerja untuk kemajuan Lanud Maimun Saleh, dan saya ucapkan selamat datang di Lanud Maimun Saleh kepada Kapten Kal Hendik Suprabowo atas jabatan baru yang dipercayakan oleh pimpinan TNI Angkatan Udara, Sambungnya.
Dan diakhir pelaksanaan serah terima jabatan diakhiri dengan pemberian tali asih dari Komandan Lanud Maimun Saleh kepada Kepala Dinas Logistik lama dan dilanjutkan salam komando dengan tetap memperhatikan Protkes dalam Pandemi Covid-19. (Arif)